Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
3 Trik Rahasia WhatsApp Yang Jarang Diketahui

3 Trik Rahasia WhatsApp Yang Jarang Diketahui

3 Trik Rahasia WhatsApp Yang Jarang Diketahui  

Assalaamu'alaikum warahmatullaah wabarakaatuh!
Selamat datang di blog bombaytrik! Kali ini saya akan membagikan 3 Trik Rahasia WhatsApp Yang Jarang Diketahui oleh sebagian pengguna WhatsApp.

WhatsApp merupakan aplikasi chatting yang banyak digunakan saat ini di smartphone android, lebih dari 1,3 miliar orang menggunakan layanan pesan dari aplikasi ini. Baik dikalangan tua maupun muda., termasuk saya sendiri pun memakai aplikasi yang satu ini.

Bagi kalian yang menggunakan aplikasi ini, tentu jarang yang mengetahui fitur - fitur baru yang diluncurkan WhatsApp, atau mungkin sudah mencobanya. Tetapi bagi sebagian orang belum mengetahui mengenai fitur - fitur canggih dari aplikasi WhatsApp ini. 

Nah, pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai 3 Trik Rahasia WhatsApp Yang Jarang Diketahui buat kalian yang ingin mencoba fitur - fitur yang canggih dari aplikasi WA.

Baca Juga: Cara Membuat Tulisan Warna Warni di Facebook
 
3 Trik Rahasia WhatsApp Yang Jarang Diketahui

1. Bisa Merubah Format Teks Sesuai Keinginan Kalian
Kini kalian bisa merubah format teks pada pesan kalian semua, mau teks pesannya menjadi tebal (bold) dengan cara memberikan tanda bintang (*) sebelum dan sesudah teks pesan yang kalian tulis. Contohnya *yang ingin ditulis* , maka teks kalian akan berubah seperti ini yang ingin ditulis
Bisa juga dengan memiringkan teks kalian dengan cara menambahkan underscore sebelum dan sesudah teks, misalnya _yang ingin ditulis_ , maka berubah seperti ini yang ingin ditulis. Kalian bisa juga menulis teks macam ini dengan menambahkan tanda ini   ( ~ ) seperti diatas.


2. Pakai Font Yang Kalian Suka Buat Chatting

Cara yang ini cukup mudah, bagi pengguna android cukup mendownload aplikasi fontsy. Kamu bisa menggunakan aplikasi ini untuk merubah font di aplikasi facebook maupun twitter. Nah, dengan adanya aplikasi ini kita mudah untuk mempercantik tulisan pada aplikasi chattiing kita.


3. Meniadakan Centang Biru Saat Menerima Pesan

Trik yang satu ini sangat pas bila kita bosan untuk membalas chat dengan teman kita atau orang lain, atau juga banyaknya masuk pesan pada WA kita, sehingga menghindari rasa curiga berlebihan dari lawan chatting kita, atau mungkin kita hanya iseng - iseng saja ingin menggunakannya.

Begini caranya sobat, Pasang ponsel dalam keadaan mode Airplane, buka WhatsApp dan baca pesannya, lalu tutup aplikasi WA kamu dan matikan mode Airplanenya.

Nah, inilah 3 Trik Rahasia WhatsApp Yang Jarang Diketahui oleh sebagian orang, kalian bisa Share artikel ini ke teman - teman kamu agar teman - teman dapat mengetahui fitur - fitur yang canggih di aplikasi WhatsApp. Sekian artikelnya!

Wassalaamu'alaikum warahmatullaah wabarakaatuh!

Baca Juga: Trik Jitu Untuk Menambah Followers Instagram Terbaru
Open Comments