10 Aplikasi Pengganti Tombol Back, Home, dan Recent Android Terbaik

Aplikasi Pengganti Tombol Back, Home, dan Recent Android Terbaik , aplikasi pengganti tombol home terbaik, aplikasi pengganti tobol menu terbaik, aplikasi pengganti tombol back di android,aplkasi pengganti tombol home yang rusak.

Halo agan-agan semua ketemu bareng saya di blog tercinta ini. Baiklah, di kesempatan yang sangat berbahagia ini saya akan merekomendasikan 10 aplikasi pengganti tombol back, home, dan recent terbaik di hape android.

Aplikasi pengganti tombol home yang saya rekomendasikan pada artikel kali ini sangat berguna bagi kalian yang fungsi tombol home, back, maupun tombol recent yang saat ini sudah rusak. Kira-kira bagaimana rasanya ya kalau tombol-tombol tersebut rusak ya teman-teman, susah sekali ya teman-teman.

Tetapi bukan hanya agan-agan semua yang mengalami hal ini, saya juga pernah ngalaminya ketika ngoprek hape android saya. saya sangat khawatir gimana ya, aduh susah kali pikirnya teman-teman. Nah, saya ketemu idenya bahwa ada aplikasi android yang didalamnya ada fungsi tombol back, home, dan recent di hape android. Dan setelah saya menginstall aplikasi tersebut, akhirnya wushhh lega kali rasanya, hape androidnya kayak iphone beneran ni.

Penyebab lainnya dari tombol home tidak berfungsi lagi umumnya terjadi pada hape android yang tombolnya tidak model sentuh seperti hape samsung lah pokoknya. Apabila teman-teman mengalami seperti hal tersebut agan0-agan jangan risau. Nah, dibawah ini merupakan aplikasi pengganti tombol back, home dan recent terbaik.

Baca juga: Aplikasi Root Android Terbaik




 

Aplikasi Pengganti Tombol Back, Home, dan Recent Terbaik di Android

1. Navigation Bar - Soft Keys


Jika biasanya bar navigasi (tempat di mana tombol navigasi berada) Android terletak di sisi bawah layar (atau sisi kanan saat landscape), kini Anda bisa dengan mudah memindahkannya ke mana saja menggunakan aplikasi Navigation Bar - Soft Keys.

Secara default, bar navigasi yang ditawarkan aplikasi tersebut terdiri dari 5 buah tombol, yaitu tombol home, notification, recent, back, dan lock screen (plus sebuah tombol untuk memunculkan dan mengubah posisi bar navigasi).


2. Pie Control


Apa itu Pie Control? Bila Anda menggunakan AOSP (Android Open Source Project) sebelum KitKat, mungkin pernah menemui menu navigasi yang mirip diagram lingkaran (pie chart) pada saat browsing menggunakan browser bawaan. Mungkin juga Anda pernah menggunakan ROM Paranoid Android atau CyanogenMod, iya, seperti itu, tepatnya, seperti ini.

Selain jam dan persen baterai, di dalam pie tersebut terpampang tombol navigasi standar (back, home, recent) dan juga beberapa shorcut yang bisa kita pilih sesuai selera. Khusus versi terbaru dari Pie Control, kita bisa memunculkan navbar/pie berbagai sisi layar (kanan, kiri, atas, bawah, dan pojok).


3. Button Savior Non Root

Bisa dibilang inilah biangnya navbar untuk Android. Iya, Button Savior sudah tersedia di Play Store sebelum aplikasi-aplikasi pengganti tombol navigasi yang disebutkan di sini ada. Tombol-tombol yang bisa disimulasikan Button Savior terbilang cukup lengkap, seperti tombol home, back, recent task, screen off, volume, camera, dan call.

Seperti namanya, Button Savior berguna untuk menyelamatkan tombol-tombol fisik Android Anda yang sedang sekarat. Nah, bila Anda tak ingin tombol fisik Android baru Anda cepat rusak, Button Savior adalah solusinya sob.


4. LMT Launcher (Root)

Secara tampilan dan fungsi, LMT Launcher tak berbeda dengan Pie Control. Meski begitu, LMT Launcher memiliki fitur yang jauh lebih banyak daripada Pie Control. Sebut saja fitur pengganti tombol daya, menu, screenshot. shortcut, aplikasi, gesture, dan masih banyak lagi.

Jika Anda ingin navbar pie yang sederhana, Pie Control bisa menjadi pilihan tepat, namun bila Anda suka bereksperimen dan menginginkan fitur lebih dari sebuah navbar pie, tentu LMT Launcher yang harus Anda coba.


5. Soft keys


Sekilas tampilan aplikasi Soft keys mirip dengan Navigation Bar. Keduanya sama-sama menyajikan navbar melayang di layar Android (yang berisi tombol back, home, recent, vol up/down, kunci layar, buka notifikasi, dsb.).

Bedanya, Soft keys telah dilengkapi dengan 'Quick access panel' yang berfungsi sebagai jalan pintas ke pengaturan (seperti on off data/wifi, bluetooth) dan juga app drawer untuk aplikasi-aplikasi Android favorit Anda.


6. Simple Control

Dari developer yang sama dengan Pie Control, aplikasi Simple Control akan memberikan sentuhan Android Lollipop/Mashmallow pada navbar Android Anda.

Menariknya, kita bisa menggunakan Simple Control pada perangkat Android yang belum memiliki hak akses root (cukup dengan mengaktifkan pengaturan aksesibilitas saja), selengkapnya bisa disimak pada video berikut.

Lebih lanjut, Simple Control merupakan aplikasi yang berperan sebagai pengganti tombol fisik atau kapasitif Android yang tidak berfungsi atau rusak (terutama pada ponsel Samsung, Xiaomi seri Redmi, Asus Zenfone, dsb.) dengan tampilan yang tidak neko-neko dan apa adanya.


7. Swipe Home Button

Swipe Home Button adalah aplikasi Android yang berguna untuk mengganti fungsi navbar dengan swipe dari bawah layar ke berbagai arah (swipe dalam konteks ini bisa diartikan sebagai 'mengusap').

Secara default, Swipe Home Button menyediakan tiga macam fungsi, yaitu tombol home (swipe ke atas), tombol recent (swipe ke atas lalu kembali ke bawah), dan membuka bar notifikasi (swipe diagonal ke kanan atau kiri). Bagaimana dengan tombol back? Tombol Back di Swipe Home Button bisa diaktifkan di pengaturan sob, termasuk fitur shortcut untuk membuka aplikasi tertentu. Selengkapnya simak video berikut.


8. Easy Touch

Easy Touch adalah aplikasi yang berfungsi layaknya AssistiveTouch pada iPhone. Cara kerjanya adalah dengan menampilkan tombol virtual yang selalu tampil di atas aplikasi lainnya.
 

Setelah ditekan, tombol tersebut akan memunculkan beberapa fungsi yang bisa menggantikan tombol fisik, seperti fungsi mengunci layar, fungsi kembali ke homescreen, fungsi tombol back, dan fungsi tombol menu (root).


9. All in One Gestures


Merasa Swipe Home Button terlalu sederhana? All in One Gesture bisa dijadikan alternatifnya. Secara fungsi, All in One Gesture sama saja dengan Swipe Home Button, hanya saja pemicunya lebih bervariasi.

Melalui aplikasi All in One Gesture, kita bisa menjadikan sisi kiri, sisi kanan, atas, bawah, dan juga sisi sudut-sudut layar untuk memicu fungsi tombol home, back, recent, kunci layar, serta jalan pintas aplikasi. Masih kurang? Khusus Android Lollipop atau yang lebih baru, kita juga bisa mengambil screenshot dengan All in One Gesture (sangat praktis sob, tinggal swipe untuk screenshot).


10. Back Button

Merasa aplikasi navbar Android di atas terlalu rumit? Coba saja Back Button, sob. Aplikasi Back Button terbilang sangat simpel karena hanya terdiri dari satu tombol (kembali) yang melayang di layar Android .


Bila ingin fungsi lebih dari Back Button, kita bisa mengaktifkan fitur 'Long click action'. Saat fitur tersebut aktif, menekan lama pada tombol dari aplikasi Back Button akan memicu fungsi tombol recent atau home (tergantung mana yang dipilih saat melakukan pengaturan).

Baca juga: Aplikasi edit foto terkeren di android

Nah, gimana teman-teman bagus kan rekomendasi mengenai aplikasi pengganti tombol home yang rusak tersebut. Bagi kalian yang tombol back, home dan recent yang sudah rusak, sangat bagus untuk mencoba aplikasi-aplikasi di atas tersebut. Tidak hanya itu, aplikasi tersebut sangat berguna bagi pengguna tablet, karena dengan aplikasi tersebut membuat penggunanya mudah dalam menjangkau tombol back, home dan recent.

Sekian artkelnya, mudah-mudah bermanfaat bagi semuanya!


Posting Komentar